Mempercantik Kulit Wajah Dengan Semangka
TABLOIDBINTANG.COM
SEMANGKA tidak hanya enak dan segar dikonsumsi, juga memiliki khasiat penting untuk kecantikan kulit wajah.
Setiap buah memang mengandung berbagai zat penting dan vitamin yang baik untuk kulit. Salah satunya buah semangka. Apa saja khasiatnya? Berikut diantaranya:
Melembutkan kulit
Karena kandungan vitaminnya, semangka dipercaya dapat melembutkan kulit. Tak sulit untuk mendapatkan kelembutan dari buah yang satu ini, cukup ambil sekitar 100 gram buah semangka dan campur dengan 1 sendok makan yoghurt. Aplikasikan pada kulit wajah dan leher sebagai masker lalu diamkan selama 10 menit kemudian bilas menggunakan air dingin.
Meremajakan kulit
Untuk meremajakan kulit wajah, cukup ambil 100 gram buah semangka, lalu hancurkan. Aplikasikan sebagai masker wajah dan diamkan selama 10 menit. Hasilnya? Wajah akan terasa lebih dingin, lembab dan segar. Selain memberikan efek segar, manfaat masker wajah dari buah semangka ini adalah membersihkan debu dan kotoran hingga ke dalam pori-pori secara alami dan aman.
Menghilangkan flek hitam di wajah
Semangka juga efektif digunakan untuk menghilangkan flek hitam pada wajah secara alami. Walaun pun tak instan, tentu cara ini akan lebih aman untuk digunakan. Cukup campurkan 100 gram daging buah semangka dengan 2 sendok makan garam, lalu gunakan sebagai scrub dan massage pada wajah dengan gerakan melingkar secara lembut dan perlahan. Biarkan selama 15 menit sebelum dibilas hingga bersih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkunjung :D
Sukses selalu dan Salam Hormat :)
*)